upi.edu
Kuliah Umum
Kabar Terkini / April 17, 2017

Pelaksanaan Kuliah Umum pada Program Studi Teknik Sipil merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun, dengan maksud untuk menambah dan membuka wawasan pengetahuan para mahasiswa teknik sipil. Pengetahuan yang di aplikasikan di lapangan pekerjan oleh para tenaga ahli. Nara Sumber dalam kuliah umum ini datang dari para stake holder langsung yang berkecimpung dalam bidangnya secara professional, pada kuliah umum yang dilaksanakan tanggal 4 April 2017 ini mengambil dua teme yaitu Peluang dan Tantangan Infrastruktur Perkereta-Apian serta daya Saingnya di Indonesia (Ditjen Perkereta-Apian Kemenhub).   dan Teknologi Struktur Apung Berbasis EPS (PT. Beton elemindo Putra)   Semoga apa yang telah dilakukan banyak memberi manfaat mencerdaskan anak bangsa.    

Pelatihan Vissim dan Visum
Kabar Terkini / April 5, 2017

Dalam rangka pengembangan dan penerapan teori keilmuan Teknik Sipil yang berkelanjutan dan modern, Program Studi Teknik Sipil Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) melalui Kelompok Bidang Keahlian (KBK) Transportasi menyelenggarakan Pelatihan Komputasi Transportasi. Komputasi transportasi  yang sangat cepat perkembangannya  diperlukan untuk dipahami dan diikuti oleh civitas akademika Teknik Sipil terutama bidang KBK  Transportasi.   Dengan mengusung tema “Aplikasi Software Vissim Dan Visum  Untuk Rekayasa  Transportasi  Jalan Raya” Kelompok Bidang Keahlian (KBK) Transportasi Teknik Sipil – UPI bekerja sama dengan PTV Group sebagai pemegang Licenci software vissim dan visum mengadakan pelatihan aplikasi software pada tanggal 30-31 Maret 2017 dengan Advance Tutorial dari PTV group Sigit W Prasetya ST, MT sebagai Instruktur dengan pendamping dari dosen KBK transportasi Teknik Sipil –UPI.   Acara dimulai dengan pembukaan oleh Ketua Departemen Teknik Sipil UPI dan dengan diikuti 22 peserta  pelatihan dari mahasiswa Teknik Sipil UPI. Kegiatan dilaksanakan di Laboratorioum Transportasi dan Jalan Raya Teknik Sipil –UPI dengan penerapan modul – modul analisa dan rekayasa dari software Vissim dan visum. Penutupan kegiatan dilaksanakan oleh ketua Program Studi Teknik Sipil – UPI.